Indonesia, Informasi untuk keselamatan dan kenyamanan anda, Aksesibilitas – Acer DA222HQL Manuel d'utilisation
Page 14: Mendengarkan yang aman, Peringatan

Indonesia
Informasi untuk keselamatan dan kenyamanan Anda
Petunjuk demi keselamatan
Baca petunjuk ini dengan hati-hati. Simpan dokumen untuk referensi di masa mendatang.
Ikuti semua peringatan dan petunjuk yang ditandai pada produk.
Membersihkan monitor
Ikuti petunjuk dengan hati-hati saat membersihkan monitor:
• Selalu cabut steker monitor sebelum dibersihkan.
• Gunakan kain lembut untuk mengusap layar dan sisi depan dan samping kabinet.
Menyambung/mencabut perangkat
Aksesibilitas
Pastikan stopkontak tempat Anda memasukkan kabel listrik mudah dijangkau dan terletak dekat dengan
operator peralatan. Jika Anda perlu mencabut daya dari peralatan, pastikan untuk mencabut kabel listrik dari
stopkontak.
Mendengarkan yang aman
Untuk melindungi pendengaran Anda, ikuti petunjuk berikut ini.
• Naikkan volume secara perlahan hingga Anda dapat mendengarkan dengan jelas dan nyaman tanpa
distorsi.
• Setelah mengatur tingkat volume, jangan menaikkannya setelah telinga Anda sudah biasa.
• Batasi jumlah waktu mendengarkan musik dengan volume tinggi.
• Jangan meninggikan suara untuk menghalangi suara bising di sekitar.
• Turunkan volume jika Anda tidak dapat mendengarkan orang yang berbicara di dekat Anda.
Peringatan
• Jangan menggunakan produk ini di dekat air.
• Jangan meletakkan produk ini pada troli, bidang atau meja yang tidak stabil. Produk dapat rusak parah
apabila jatuh.
• Slot dan celah tersedia untuk ventilasi untuk memastikan pengoperasian produk yang andal dan untuk
melindunginya dari terlalu panas. Celah tersebut tidak boleh terhalang atau tertutupi. Celah sama sekali
tidak boleh tertutupi dengan meletakkan produk pada kasur, sofa, karpet atau permukaan serupa. Produk
ini sama sekali tidak boleh diletakkan di dekat atau di atas radiator atau alat pengatur panas, atau di dalam
pemasangan permanen keculai tersedia ventilasi yang baik.
• Jangan pernah mendorong benda apa pun ke dalam produk ini melalui slot kabinet karena dapat
menyentuh titik voltase yang berbahaya atau komponen yang mudah korslet sehingga dapat menyebabkan
kebakaran atau kejutan listrik. Jangan pernah menuang cairan jenis apa pun ke dalam produk.
• Untuk menghindari bahaya komponen internal dan mencegah kebocoran baterai, jangan meletakkan
produk pada permukaan yang bergetar.
• Jangan pernah menggunakannya dalam lingkungan berolahraga atau yang bergetar yang akan menyebabkan
korsleting tak terduga atau kerusakan terhadap perangkat internalnya.
Perhatikan petunjuk di bawah ini saat menyambungkan dan mencabut kabel listrik dari Android All-in-One:
• Pastikan monitor terpasang pada dasasrnay sebelum menyambung kabel ke stop kontak AC.
• Pastikan Android All-in-One dan komputer sudah dimatikan sebelum menyambungkan kabel atau
mencabut kabel listrik.
• Apabila sistem memiliki beberapa sumber listrik, cabut daya dari sistem dengan mencabut semua kabel
listrik dari sumber listrik.